November 08, 2010

Tips Menjadi Pemimpin Sejati

Suksesnya seseorang dalam menjadi sosok seorang pemimpin sejati tergantung pada sejauh mana seseorang itu mampu menata diri pribadinya dan orang lain. Nah, disini saya akan mencoba memberikan beberapa tips kesuksesan seseorang dalam menjadi seseorang pemimpin sejati.

Tips pertama : KALAHKAN DIRI SENDIRI
Tips ini mungkin merupakan pondasi bagi segala jenis kesuksesan dengan dimulai dari hati diri sendiri dan tetapkan tujuan pada diri sendiri. Untuk dapat meraih kesuksesan tersebut kita harus dapat mengontrol atau mengendalikan pikiran kita sendiri dalam keadaan apapun.


Tips ke dua : BERI DULU, AMBIL BELAKANGAN
Tips ini akan membantu kita dalam membangun kepercayaan terhadap diri kita pada lingkungan tempat kita berada, ada 2 hal untuk menguasai hal ini yaitu :
a. Jangan pikirkan imbalan, pujian ataupun kekuasaan
b. Pahami cara pandangan mereka 

Tips ke tiga : JANGAN PERNAH BERPUTUS ASA
Untuk mengusai tips ini, tanamkan pada diri kita "Jangan pernah menyerah". Mengalahkan diri sendiri dan menumbuhkan rasa kepercayaan terhadap diri kita itu penting, tapi itu saja belum cukup. Suatu saat nanti tantangan-tantangan yang lebih berat dan lebih sulit untuk kita menerapkan tips-tips seperti diatas dalam kehidupan sehari-hari, tips ini yang akan membuat kita bertahan menghadapi tantangan-tantangan tersebut dan membuat kita menjadi lebih kuat.

Tips ke empat : AMBIL RESIKO DENGAN CERDAS
Ada 2 hal yang dapat membantu kita dalam menguasai hal ini yaitu :
a. Mantapkan Keyakinan
b. Hargai moen sebaik-baiknya
Tips ini merupakan hal penting yang memiliki pengaruh yang besar. Faktor ini bisa membuat kita melambung tinggi atau menjatuhkan ke dalam yang tak terkira, semua itu bagaikan sekejap mata agar tujuan kita tidak gagal, kita hanya butuh 'Kebijaksanaan'.

Tips ke lima : RAIHLAH KEMENANGAN SETIAP HARI
Pada tips ini kita tidak hanya perlu terus-menerus mencoba mengontrol pikiran kita atau berfikir, kita tidak bisa bersantai setelah sekali mengalahkan diri sendiri ataupun tips lainnya diatas tetapi kita harus mencoba untuk meraih kemenangan setiap hari dan "JADILAH PEMIMPIN SEJATI".

Apabila kita bisa melakukan tips-tips tersebut, benar-benar mampu berjalan dengan berani dan percaya diri, dan kita lebih banyak memberi dari pada mengambil serta setia menjalankan tips ini, InsyaAllah kita akan menjadi sosok pemimpin sejati.

No comments:

Post a Comment